Header Ads

test

Simak Cerita Unik Sebuah Patung Bunda Maria di Balik Air Terjun Sanggau



Riam Macan Gua Maria Sanggau begitu spesial. Air terjun dengan patung Bunda Maria di baliknya ini menjadi objek wisata alam sekaligus religi bagi umat Katolik.

Mengunjungi Dusun Sei Mawang, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat siap-siap terpukau dengan berbagai objek wisata alamnya. Dari sungai yang terpanjang di Indonesia hingga aneka air terjun ada di sini. Salah satu yang wajib dikunjungi adalah Riam Macan Gua Maria.

Riam Macan Gua Maria dikenal sebagai destinasi wisata alam sekaligus wisata rohani bagi umat Katolik. Di sana terdapat gua dengan air terjun yang mengalir deras di sisi depannya detikTravel bersama tim Tapal Batas detikcom pun pernah datang ke sana beberapa waktu lalu.

Cerita Patung Bunda Maria di Balik Air Terjun SanggauFoto: (Kurnia/detikTravel)
Kami berkunjung ke Riam Macan Gua Maria pada siang hari, di sela perjalanan dari Kecamatan Kapuas menuju Kecamatan Entikong. Tak sulit mencapai objek wisata yang satu ini. Kalau dari pusat kota Sanggau yang ada di Kecamatan Kapuas traveler bisa melewati jalan utama hingga menemukan papan nama besar bertuliskan Riam Macan Gua Maria.


Berbeloklah ke jalan di bawah papan nama itu. Traveler akan melewati jalanan dengan pemandangan kebun sawit di beberapa spot. Setelah berkendara sekitar 7 menit, tibalah di Riam Macam Gua Maria.

Tersedia area parkir yang cukup besar, tak perlu khawatir susah parkir buat yang mengendarai mobil. Tak terlihat ada loket tiket di sekitar sana. Bisa langsung lanjut berjalan melewati jalan setapak serta menuruni puluhan anak tangga.

Cerita Patung Bunda Maria di Balik Air Terjun SanggauFoto: (Kurnia/detikTravel)
Traveler sebaiknya hati-hati saat menuruni tangga karena agak licin berlumut. Apalagi kalau selepas hujan.

Mendekati ujung anak tangga, sebuah gua dengan patung Bunda Maria di dalamnya pun terlihat. Patung Bunda Maria itu tampak berwarna putih. Setengah sisi depannya tertutup air terjun dengan tinggi sekitar 20 meter yang mengalir dengan derasnya. Di bawahnya mengalir sungai yang cukup lebar.

Cerita Patung Bunda Maria di Balik Air Terjun SanggauFoto: (Kurnia/detikTravel)


Cerita Patung Bunda Maria di Balik Air Terjun SanggauFoto: (Kurnia/detikTravel)
Rasa lelah setelah menuruni anak tangga pun rasanya terbayar dengan pemandangan indah yang terpampang. Traveler pun bisa foto-foto dari sisi pinggir dengan latar gua dan air terjun.


Cerita Patung Bunda Maria di Balik Air Terjun SanggauFoto: (Kurnia/detikTravel)


Cerita Patung Bunda Maria di Balik Air Terjun SanggauFoto: (Kurnia/detikTravel)
Suasana di Riam Macan Gua Maria sendiri lumayan bikin betah. Selain gua dan air terjun yang indah, pemandangan sekitar dengan pepohonan rimbun di tepi sungai juga memanjakan mata. Cantik banget!

Tidak ada komentar